Diposting oleh Lembaga Indonesia-China on Selasa, 21 Februari 2012

More about

LEMBAGA KERJASAMA EKONOMI, BUDAYA DAN SOSIAL INDONESIA-CHINA

Diposting oleh Lembaga Indonesia-China on Selasa, 14 Februari 2012



Zulkarnain Ketua Kerja Sama di KTI
MAKASSAR, UPEKS--Kerja sama ekonomi antara Indonesia, khususnya Sulsel dengan China akan terus dimaksimalkan. Apalagi dengan kehadiran Lembaga Kerja Sama Ekonomi Sosial dan Budaya China-Indonesia.
Phinisi News - Pelantikan Ketua Lembaga Kerjasama Indonesia - China
Ketua Lembaga Kerja Sama Ekonomi Sosial dan Budaya China-Indonesia Wilayah Kawasan Timur Indonesia (KTI), HM Zulkarnain Arief, seusai bertemu Gubernur Sulsel H Syahrul Yasin Limpo, Selasa (11/10), menjelaskan, dengan kehadiran lembaga itu, maka kerja sama antara Sulsel dengan China akan lebih terstruktur.
"Kami memang sengaja menemui Bapak Gubernur menyampaikan keberadaan Lembaga Kerja Sama Ekonomi Sosial dan Budaya China-Indonesia ini di Sulsel. Alhamdulillah, kebetulan saya yang mendapatkan kepercayaan sebagai ketua untuk wilayah KTI yang berkedudukan di Makassar. Rencananya akan dilakukan pelantikan akhir bulan ini," jelasnya.
Zulkarnain mengatakan, lembaga kerja sama itu akan memediasi masuknya investor asing ke Sulsel, utamanya dari China.
"Selain itu tentunya akan mengajak pengusaha lokal untuk bermitra dengan pengusaha dari luar. Kita sangat bersyukur karena kehadiran lembaga ini mendapatkan apresiasi yang sangat besar dari Bapak Gubernur Sulsel," ujarnya.


"Lembaga ini juga akan menjadi filterisasi atau menyaring yang akan masuk ke sini, apalagi tentunya mereka (investor China, Red) akan membawa budayanya, maka akan disingkronisasikan dengan budaya yang ada di sini," tambah Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Sulsel ini.
 
Dengan masuknya investor asing, yang akan bermitra dengan pengusaha lokal akan mendorong pertumbuhan ekonomi Sulsel. Apalagi, selama ini sudah ada jalinan kerja sama antara Sulsel dengan China pada sejumlah komoditas unggulan dari hasil tambang, pertananian, perikanan, energi, dan banyak sektor lainnya.
Zulkarnain mengatakan, untuk memaksimalkan kerja sama antara Sulsel-China dan investor luar lainnya, maka akan dibuat event internasional di Makassar. Yaitu lomba perahu naga se-dunia, Mei 2012 mendatang.
"Lomba perahu naga tingkat dunia ini diharapkan menjadi daya tarik masuknya investor luar masuk ke Sulsel dan memberikan kesan positif terhadap dunia luar," harapnya.
 
Terbentuknya Lembaga Kerja Sama Ekonomi Sosial dan Budaya China-Indonesia itu sendiri atas gagasan petinggi Kadin Indonesia, yaitu Ketua Kadin Indonesia Suryo Bambang Sulisto, Zukamdani, Aburizal Bakrie, dan MS Hidayat.
Hadir mendampingi Zulkarnain saat bertemu gubernur, sejumlah pengurus Kadin Sulsel diantaranya Zulkifli Gani Ottoh, Rahman Rifai, Yongris, Arwan Tjahyadi, Jerry, Jamaluddin Jafar, Raymond Arfandy, Ikram Ishak Iskandar, Marni Mansyur, Sukmawati Sinrang, Surachmat Arief, dan Herry Jarre.
 
Pada kesempatan itu, Zulkarnain juga melaporkan rencana pengarakan obor api Sea Games yang akan dilaksanakan di Makassar 31 Oktober-1 November 2011 mendatang."Obor Sea Games itu akan masuk di Makassar dari Papua. Kita akan arak keliling di Makassar dan juga akan disambut dengan pesta rakyat. Kita akan kumpulkan atlet-atlet lokal dan rencananya akan dibuka langsung Bapak Gubernur Sulsel. Setelah itu obor akan kembali ke Jakarta. Ini sangat membanggakan karena baru pertama kalinya Sulsel mendapatkan kepercayaan mengarak obor Sea Games," ujarnya. 

Office :

Gedung MULO, Makassar

Jl. DR. Sam Ratulangi (Jl. Sungai Saddang), Makassar, South Sulawesi
Auditorium Map

VISIT SULAWESI 2012
More aboutLEMBAGA KERJASAMA EKONOMI, BUDAYA DAN SOSIAL INDONESIA-CHINA